Bandung BJB Tandamata Awali Perjalanan di Proliga 2026 dengan Kemenangan Meyakinkan
Tim putri Bandung BJB Tandanata berfoto bersama merayakan kemenangan 3-0 atas Jakarta Livin Mandiri pada putaran 1 seri pertama Proliga 2026, Jumat, 9 Januari 2026. --Dok PBVSI
JAKARTA, Weradio.co.id - Tim bola voli putri Bandung BJB Tandamata mengawali perjalanan mereka di Proliga 2026 dengan kemenangan meyakinkan.
Siaran pers yang diterima Weradio.co.id menyebutkan, Dinda Putri Ivoliana dan kawan-kawan sukses mengatasi perlawanan Jakarta Livin Mandiri dengan kemenangan 3-0 25-21, 25-15, dan 25-21, Jumat, 9 Januari 2026, pada pertandingan putaran 1 seri pertama kompetisi bola voli Proliga 2026 di GOR Terpadu Ahmad Yani, Pontianak,Kalimantan Barat.
Kemenangan Bandung BJB menjadi sorotan, karena kedua tim turun dengan kekuatan penuh. Meski demikian, kekompakan permainan serta ketenangan dalam situasi krusial membuat Bandung BJB Tandamata mampu tampil lebih stabil sepanjang laga.
Dan, dengan kemenangan ini, Bandung BJB Tandamata mengamankan poin penuh dan langsung memimpin klasemen sementara sektor putri Proliga 2026.
Ambil ritme permainan
Pada pertandingan pembuka Proliga 2026 itu, tim asuhan Risco Herlambang langsung mengambil alih ritme permainan.
Tiara Ariance Ratna Sanger berperan penting dalam kemenangan Bandung BJB. Setter berusia 23 tahun ini berperan sebagai pengatur serangan dengan distribusi bola yang efektif dan bervariasi.
Sebaliknya, Jakarta Livin Mandiri kerap kehilangan fokus akibat koordinasi yang kurang solid. Celah ini dimanfaatkan oleh opposite hitter Bandung BJB Calista Maya untuk mencetak poin, hingga tim asal Kota Kembang tersebut menutup game pertama dengan keunggulan 25-21.
Keunggulan Bandung BJB semakin terlihat pada game kedua. Sedangkan Jakarta Livin Mandiri kesulitan mengembangkan pola serangan. Dua pemain asing mereka, Ana Bjelica dan Ceyda Aktas, pun berulang kali gagal menembus blok rapat Bandung BJB yang dikawal Shintia Alivia.
BACA JUGA:Menembus Batas, Langkah Besar Qarrar Firhand Menuju British Formula 4 Championship
Di sisi lain, duet pemain asing milik Bandung BJB Anastasia Guera dan Sonaly Cidrao, tampil agresif dengan spike-spike tajam yang membawa timnya unggul jauh dan mengakhiri game kedua 25-15.
Pada game ketiga, Jakarta Livin Mandiri mencoba bangkit. Yolla Yuliana berupaya memompa semangat rekan setimnya sehingga pertandingan sempat berjalan ketat hingga pertengahan game.
Namun, konsistensi permainan dan kekuatan mental Bandung BJB Tandamata kembali menjadi pembeda. Mereka berhasil meredam kebangkitan lawan dan mengunci kemenangan melalui skor 25-21.